Sabtu, 17 Agustus 2013

Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-68 Tahun 2013

PAUD Insan Raya ikut berperan secara aktif dalam mengenang jasa-jasa Pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia dengan mengikuti Upacara Bendera Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-68 lalu diikuti dengan pawai Karnaval Budaya. Berikut adalah foto-foto selama kegiatan berlangsung.


  • Upacara HUT RI ke 68


  • Persiapan Pawai HUT RI ke-68





  •  Pawai HUT RI ke-68




Kamis, 20 Juni 2013

Kegiatan Rutin 2013

  • Senam Kesegaran Jasmani PAUD Insan Raya
 
  • Belajar melalui permainan ( mengelompokkan benda yang sejenis)


  • Bermain dengan Tema "Gunung Meletus"


Kegiatan HIMPAUDI Kabupaten Lampung Timur 2013

Keikutsertaan PAUD Insan Raya dalam kegiatan HIMPAUDI  Kabupaten Lampung Timur secara aktif.

  • Foto Bersama Para Peserta Saat Acara Rakor HIMPAUDI
  • Foto Sambutan Bunda Bupati Lampung Timur Saat Acara Rakor HIMPAUDI Kabupaten Lampung Timur
  • Foto Bersama Saat Acara study banding di Kecamatan Sekampung Udik Kabupaten Lampung Timur





   

Latihan Bidang Keagamaan

Dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran, PAUD Insan Raya melatih para anak didiknya dalam kegiatan keagamaan. Dalam hal ini peserta didik dilatih langsung dengan praktek pelaksanaannya dan dengan uniform yang terlibat didalamnya. Saat ini, peserta didik PAUD Insan Raya terdiri Agama Islam dan Agama Hindu.
  • Berdoa Sebelum Makan (Anak Didik yang Beragama Islam)

  • Berdoa Sebelum Makan (Anak Didik yang Beragama Hindu)
 
  • Sholat untuk Anak Didik Beragama Islam

  • Ibadah untuk Anak Didik Beragama Hindu
 

Acara Pelepasan Anak-anak PAUD Insan Raya Tahun Ajar 2012/2013

Sudah menjadi rutinitas tahunan PAUD Insan Raya yang selalu menyelenggarakan acara pentas seni pada Acara Perpisahan Anak-anak PAUD Insan Raya. Pengelola selalu berupaya membuat sesuatu yang baru dan belum dipentaskan.

Berikut adalah foto-foto acara perpisahan

  • Sambutan Kepala PAUD Insan Raya
 
  • Sambutan Ketua Himpaudi Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur
 
  • Doa Bersama dengan Para Penari (Tari Sembah Lampung, Tari Kreasi Papua, Tari Panyembrane Bali, Tari Kreasi PAUD Insan Raya, dll)

  • Persiapan Perpisahan dengan Melibatkan Wali Murid dan Peserta Didik
  • Pementasan Tari Bali
  • Pementasan Tari Lampung

Kegiatan HIMPAUDI 2013

Gebyar PAUD Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur 2013

Acara Gebyar PAUD Kecamatan Sekampung Udik, Lampung Timur adalah acara tahunan sekaligus pengukuhan Bunda Camat tahun 2013.

Pada acara ini digelar berbagai pentas kesenian maupun lomba tingkat PAUD di Kecamtan Sekampung Udik, Lampung Timur.

Pada acara kali ini PAUD Insan Raya memperoleh beberapa prestasi, antara lain:

1. Juara 1 Lari Estafet Anak-anak

2. Mendapat Kepercayaan sebagai "Opening Ceremony" dengan Menampilkan Tari Daerah Bali "Tari Panyembrane"



Foto Bersama dengan Pemenang Lomba

Foto Bersama dengan Perwakilan PAUD Lainnya



Foto Bersama Anak-anak PAUD Insan Raya

By: nanangov.wordpress.com

Sejarah PAUD Insan Raya

PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) ini berdiri engan dilandasi oleh kebutuhan masyarakat dan didasari oleh keinginan yang kuat untuk membentuk wadah (lembaga) pendidikan tingkat anak usia dini.

Melalui Yayasan Insan Raya, pada tanggal 26 Juni 2011 berdirilah PAUD Insan Raya (PIR) dengan sederet keterbatasannya. Paud ini berdiri di lokasi tanah hibah pendiri (Bapak Watono) seluas 600 meter persegi, dengan jumlah ruang kelas 2 buah dan kantor 1 buah dengan total luas kelas 64 meter persegi (gedung PAUD dibangun pada tanggal 20 September 2010). Setelah satu semester kegiatan pembelajaran di PAUD Insan Raya (PIR) Pada tanggal 01 Januari 2012 PAUD Insan Raya (PIR) mendapat ijin operasional dari Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga dengan Nomor : 420/018/11.SK-05/2012

Pada awal berdiri, PAUD Insan Raya (PIR) telah mampu menampung jumlah anak didik sebanyak 54 anak (Tahun Pertama) yang terdiri dari kelas A 19 anak dan kelas B 35 anak. Pada Tahun Kedua PIR telah menerima anak didik sebanyak 54 anak. Pada tahun pertama beroperasi PIR telah meluluskan 35 anak dan tahun kedua meluluskan 32 anak.

Saat ini PAUD Insan Raya (PIR) telah memasuki usia 3 tahun, dan semoga semakin berkembang dan semakin lebih baik di semua sisi sehingga mampu mewujudkan apa yang telah dicita-citakan oleh para pendiri dan mampu memfasilitasi kebutuhan masyarakat untuk pendidikan anak usia dini.

Para pendiri:
  1. Bapak Heru Pujianto, S.Pd., M.Pd (selaku Ketua Yayasan Insan Raya)
  2. Bapak Restu Ristanto, S.T (selaku Sekretaris Yayasan Insan Raya)
  3. Bapak Trisno Wahoyo, Amd.Kep (selaku Bendahara Yayasan Insan Raya)
  4. Bapak Watono, Ama.Pd (selaku Kepala Paud Insan Raya)
  5. Ibu Atika Susanti, S.Pd (selaku Guru Perintis)
  6. Ibu Rini Endrayani, S.Pd (selaku Guru Perintis)
  7. Ibu Ni Made Suwardani, S.Pd (selaku Guru Perintis)
  8. Ibu Eka Septiana, S.Pd  (selaku Guru Perintis)
  9. Ibu Nur Laili 
Logo Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)


Logo PAUD Insan Raya




Foto Peletakan Batu Pertama oleh Bapak Watono selaku Pendiri dan Kepala PAUD Insan Raya

 

  Foto Para Guru PAUD Insan Raya

Foto Para Penari "Tari Sembah" Saat Akan Dilaksanakannya Peresmian PAUD Insan Raya